Manfaat, Tips dan Trik, Kecantikan, Kesehatan

Cara Mencegah Penyakit Dengan Memperbanyak Aktivitas Fisik

dhika info




Zaman sekarang ini banyak orang terbiasa untuk kurang bergerak aktif dalam kehidupan sehari-hari. Kecanggihan teknologi serta kemudahannya membuat orang-orang hanya membutuhkan sedikit gerakan untuk menjalani kehidupannya. Seperti lift untuk memudahkan daripada naik tangga. Adalagi jual online, hal ini sangat memudahkan setiap orang untuk membeli barang dimanapun, tinggal duduk depan komputer, maka barang sudah sampai.

Aktivitas fisik yang berkurang, serta padatnya kesibukan berkerja membuat orang semakin tak melakukan olah raga. 
Cara Mencegah Penyakit

Berdasarkan data riset kesehatan dasar 2013, sebanyak 42 persen penduduk Indonesia kelompok usia diatas 10 tahun tergolong kurang aktivitas fisik. Di DKI Jakarta, lebih dari 44 persen warga kurang aktivitas fisik.
Akibatnya, muncul penyakit tidak menular karena tak pernah olahraga. Ditambah lagi, pola makan yang juga tidak sehat. Menurut Global Health Risk: Mortality and Burden Deases Attributable to Selected Major Risk dari World Health Organization (WHO), kurang latihan fisik termasuk dalam peringkat
keempat penyebab kematian.
 Dokter Spesialis Kedokteran Olahraga Andi Kurniawan mengungkapkan, kurangnya aktivitas fisik terbukti mempengaruhi risiko penyakit tidak menular seperti obesitas, hipertensi, hingga gangguan jantung.
 “Kalau Indonesia lebih aktif, beban kesehatan dapat berkurang. Olahraga bisa jadi pencegahan penyakit” ujar andi di Jakarta seperti dilansir dari kompas.com. menurut andi, akti bergerak harus dibiasakan mulai dari anak-anak. Bagi pekerja kantor agar bisa memulai dengan aktivitas seperti biasa seperti dengan memulai naik tangga hingga ke satu atau dua lantai.
Usahakan untuk meluangkan waktu untuk olahraga. Seminggu untuk 3 kali dengan durasi minimal 30 menit. "Aktivitas fisik minimal 150 menit per minggu. Harus aktif bergerak semenjak remaja," imbuhnya. 

0 komentar:

Post a Comment