Manfaat, Tips dan Trik, Kecantikan, Kesehatan

Hewan Peliharaan Ternyata Memiliki Pengaruh Positif Untuk Kesehatan

dhika info



Hewan pelihraan bukan hanya sebagai teman terbaik, melainkan juga memiliki pengaruh positif untuk kesehatan, seperti mengurangi stres dan menyehatkan jantung. Adapun hewan tersebut :

Hewan Peliharaan Ternyata Memiliki Pengaruh Positif

Anjing
Sebuah penelitian mengungkapkan, memiliki anjing mempengaruhi tekanan darah, kadar kolesterol dan trigliserida jadi lebih rendah. Bahkan juga mampu menurunkan risiko penyakit jantung.
Riset mengatakan bahwa sebanyak 34 persen pemelihara anjing lebih dapat memenuhi kebutuhan aktivitas fisik mereka. Selain itu, aksi menggemaskan anjing juga meningkatkan suasana hati seseorang menjadi lebih baik.
Tak heran jika penulis Chicken Soup for the Pet Lover Soul, Marty Becker mengatakan, begitu banyak yang telah dilakukan anjing untuk membuatnya bahagia dan memperpanjang usia. "Cukup dengan membelai anjing, sama seperti perawatan spa," kata dokter Becker. 

Dalam waktu satu sampai dua menit, dapat meningkatkan hormon dopamin dan serotonin yang akan membuat suasana hati bahagia.
Kucing
Kucing juga termasuk hewan lucu yang menggemaskan. Seperti halnya anjing, memelihara kucing juga mampu menghilangkan stres dan tekanan darah tinggi.
Sebuah riset juga mengungkapkan bahwa tidak memiliki kucing akan berisiko 40 persen lebih tinggi terkena serangan jantung dibanding yang memiliki kucing.
Ikan
Ikan berenang  memiliki efek sama seperti mendengarkan musik. Perhatian anda akan teralihkan ke dalam sesuatu yang lebih baik.
Sebuah penelitian pernah menunjukkan, pasien yang menjalani operasi gigi, jika menatap akuarium ikan selama 20 menit efektif menurunkan tingkat stres. Melihat ikan-ikan berenang seperti menghipnotis anda.
Burung
Banyak yang memelihara burung. Menurut Gregg Takashima, pimpinan american association of human-animal bond veterinarians, keberadaan burung mampu mempengaruhi kesehatan orang yang memeliharanya juga baru diakui. Dengan suara serta bulunya yang indah, burung juga mampu menciptakan kesenangan tersendiri.
Kuda
Kuda yang merupakan hewan yang memang lebih besar dan kuat dari hewan lainnya juga dapat mengontrol masalah dalam hidup seperti yang dikatakan Brecker.
Tak heran kuda sering dijadikan terpai penyembuhan. Menurut sebuah riset tahun 2014, kuda dapat mengurangi hormon stres anak-anak. Menunggang kuda juga membantu mengontrol diri dan menjaga keseimbangan.

0 komentar:

Post a Comment